Monday, September 9, 2024
Google search engine
HomeBerita NTBLombok TimurDiduga Lakukan Pengerusakan Siang Bolong, H. Nurman Dihakimi Warga

Diduga Lakukan Pengerusakan Siang Bolong, H. Nurman Dihakimi Warga

SOROTANMEDIA.CO, Lombok Timur – Viral di media sosial, rumah Wawan warga asal Dusun Jerean, Desa Sepit, Kecamatan Keruak, Lombok Timur (Lotim) karena dirusak H. Nurman warga setempat saat warga masih melaksanakan solat Jum’at pada Jum’at 12 Juli 2024.

Kapolres Lotim melalui Kasih Humas Iptu Nikolas Usman, mengatakan bahwa pengerusakan tersebut dilakukan oleh seorang warga yang bernama H. Nurman, dimana pelaku pengerusakan melakukan aksinya saat warga sedang menjalankan solat Jum’at di masjid.

“Pelaku melakukan pengerusakan sekitar pukul 12:15 wita saat jamaah masih solat Jum’at,” kata Niko sapaan akrabnya kepada media ini Jumat (12/07/2024).

Lanjut Niko, pelaku datang ke rumah Wawan menggunakan tangga bambu dan langsung naik ke atap dan melakukan pengerusakan. “Pelaku naik keatap rumah menggunakan tangga banmbu, kemudian melakuka  pengerusakan,” lanjutnya.

Haji Nurman yang sudah berada di atas rumah langsung merusak atap genteng rumah Wawan dengan mencopot atap genteng dan melemparnya ke bawah. Warga yang mengetahui aksi perusakan itu, kemudian berupaya menghentikannya. Karena upaya penghentian tidak diindahkan, warga yang tersulut geram melempar Haji Nurman yang sedang berada di atas atap rumah milik Wawan.

Mendapat laporan dari warga, personil Polsek Keruak langaung ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) guna melakukan tindakan sesuai regulasi kepolisian.

“Setelah sampai ke TKP, personil Polsek Keruak langaung mengamankan H. Nurman meski sempat H. Nurman ngotot minta Wawan untuk membuktikan hak milik atas tanah tempat Wawan membangun rumah tersebut,” ucap Niko.

Proses evakuasi berhasil dilakukan setelah aparat kepolisian menjamin keselamatan Haji Nurman yang merasa terancam dengan amukan masa yang naik pitam dengan aksi yang dilakukannya.

Beberapa warga yang tak bisa meredam amarahnya melampiaskannya dengan menghakimi H. Nurman yang sudah berhasil dibujuk turun. Hingga kepolisian melepaskan tembakan peringatan, amukan warga dapat dikendalikan, kemudian membawa pelaku ke Polsek Keruak untuk diamankan.

“Sebelum sampai TKP, pelaku sedang diamuk warga, namun mendengar tembakan peringatan pelaku akhirnya di amankan di tahan di Polsek Keruak,” kata Niko.

“Warga yang tidak puas, sekitar pukul 13.45 Wita mendatangi Polsek Keruak meminta kepolisian serius menangani dan menindak lanjuti permasalah tersebut agar tidak kembali melakukan aksinya yang meresahkan warga,” sambungnya.

Dilanjutkan, tak sampai di situ, warga yang sudah kadung geram dengan tindakan Haji Nurman yang kerap kali bikin resah melampiaskan kemarahannya dengan membakar sepeda motor miliknya yang dipakai datang melakukan aksi perusakannya.

Saat ini H. Nurman sudah diamankan di Mapolres Lotim untuk menjalani proses hukum lebih lanjut. Pelaku saat ini merupakan tersangka atas perusakan rumah milik Wawan yang sebelumnya sudah diproses hukum dan akan dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Lombok Timur untuk penyerahan barang bukti tahap dua. (pan)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments