Thursday, February 6, 2025
Google search engine
HomeBerita NTBLombok UtaraUngkap Keberhasilan KLU, Djohan-Danny Apresiasi Peran Media

Ungkap Keberhasilan KLU, Djohan-Danny Apresiasi Peran Media

Sorotanmedia.co,Lombok Utara – Pemerintah Kabupaten Lombok Utara (KLU) mencatat sejumlah pencapaian signifikan di bawah kepemimpinan Bupati H. Djohan Sjamsu dan Wakil Bupati Danny Karter Febrianto.

Dalam jumpa pers yang digelar di Kantor Bupati KLU, Senin (16/12), keduanya memaparkan capaian-capaian yang telah diraih selama periode kepemimpinan mereka.

“Alhamdulillah, ini adalah hasil kerja keras semua pihak, mulai dari jajaran pemerintahan hingga dukungan masyarakat. Kita patut bersyukur atas capaian ini,” ujar H. Djohan Sjamsu.

Selain itu, angka stunting di KLU berhasil diturunkan secara signifikan, bahkan melampaui target nasional. Program intervensi terpadu di bidang kesehatan, gizi, dan edukasi menjadi kunci keberhasilan.

“Penurunan angka stunting ini merupakan bukti bahwa upaya kolaboratif lintas sektor di KLU membuahkan hasil yang nyata,” tambah Danny Karter.

Di bidang infrastruktur, Pemkab KLU juga mencatat progres pesat dalam perbaikan dan pembangunan ruas jalan yang menjadi akses vital bagi masyarakat dan sektor ekonomi. Ruas jalan strategis di sejumlah desa telah selesai dikerjakan dan memberikan dampak positif pada konektivitas wilayah.

Pencapaian lainnya termasuk peningkatan indeks pembangunan manusia (IPM) walaupun masih terendah di NTB. Serta penguatan sektor pariwisata pasca pandemi, menjadikan Lombok Utara lebih kompetitif di tingkat nasional.

“Masih adanya ketertinggalan kita di beberapa sektor ini wajar, karena kita kabupaten termuda di NTB. Kita mulainya jauh lebih telat daripada kabupaten lainnya,” ujar Djohan diamini, wabup Danny.

Bupati dan Wakil Bupati turut menyampaikan apresiasi kepada wartawan yang dinilai berperan besar dalam mengawal jalannya pemerintahan.

“Terima kasih kepada rekan-rekan media yang selalu mengawasi, memberikan masukan, dan menyampaikan informasi kepada masyarakat. Peran Anda sangat penting dalam perjalanan KLU,” tutup H. Djohan Sjamsu.

Dalam konferensi pers tersebut, turut mendampingi juga yakni, Kadiskominfotik KLU, Haerul Anwar, Kepala Bappeda KLU, Gatot Sugihartono, dan Kabagprokopim, L Gita Bayu.

Dengan berbagai prestasi tersebut, Pemkab KLU optimistis dapat terus melanjutkan pembangunan berkelanjutan yang berpihak pada kesejahteraan masyarakat. (deq)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments