LOMBOK TIMUR | SOROTANMEDIA.CO – Bakal Calon Bupati Lombok Timur, DR. H Nasrudin mengkalim dirinya sudah mengantongi rekomendasi dari DPP Partai Amanat Nasional (PAN) yang akan menjadi kendaraan politiknya menuju Lombok Timur satu.
“Alhamdulillah (Rekomendasidari DPP PAN ) itu sudah kami kantongi. Dari Kementerian Agama menuju Lombok Timur,” ungkapnya kepada media ini pada Jumat (24/05).
Ia menambahkan, setelah dirinya mendapat Rekom PAN, dirinya secara massif melakukan safari politik untuk mendatangi para tokoh agama maupun masyarakat dan tokoh pemuda untuk menyosialisasikan bahwa dirinya serius maju pada Pilkada Lotim November 2024 mendatang.
“Sudah mendatangi tokoh-tokoh berpengaruh di beberapa wilayah di Lombok Timur sambil menyerap apa yang diinginkan masyarakat dan menyosialisasikan jargon politik Arah Baru Lombok Timur,” jelasnya.
Ditanya soal siapa yang bakal mendampingi, mantan Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi NTB ini menjawab secara diplomatis. Masih pleksibel, karena kami juga sedang menjajaki bererapa tokoh yang berpotensi mendampinginnya.
“Tentu kita lihat dari track record tokoh tersebut. Termasuk tokoh-tokoh NW yang cukup banyak yang Saya lihat memiliki kapasitas maupun kompetensi, sehingga visi missi kita bisa tercapai,”ujarnya. (SM)